Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Lampu Gantung Antik/Kuno Termahal di Dunia

January 26, 2023
Lampu gantung antik termahal
Iklan Sponsor

Lampu Gantung yang merupakan lampu hias ternyata ada yang didesain dengan sangat mewah dan mahal.

Lampu gantung atau seringkali dikenal dengan nama chandelier banyak didesain sedemikian rupa untuk kalangan orang-orang atas karena harga jualnya yang sangat mahal dan juga material bahan yang dipakainya pun berkualitas.

Menggunakan model lampu gantung yang mewah akan memberikan kesan mewah ataupun mahal pada rumah itu sendiri.

Bahkan, ada kolektor yang rela mengeluarkan kocek besar demi mendapatkan beberapa lampu gantung kuno lho! Ini dia informasinya.

Lampu Gantung Antik

Beberapa lampu gantung juga kuno yang ada di Dunia ini :

Baccarat Solstice Comete Chandelier

Lampu gantung kristal kuno

Lampu sebesar 2 x 1,5 meter ini dibuat dengan batu Kristal buatan tangan dari seorang designer Perancis Baccarat.

Lampu ini terbuat dari kurang lebih 1800 kepingan Kristal, oleh karena itu harga lampu ini adalah 170.000 dollar atau setara dengan 2,4 miliar rupiah.

Talavera Ceramic Ceiling Lamp

lampu gantung keramik antik

Lampu ini merupakan sebuah hasil karya yang sangat menakjubkan. Lampu ini terbuat dari keramik dengan paduan motif alami bunga-bunga dan tempat lilin yang seperti tanaman.

Lampu unik ini dibuat pada abad ke 18 dan berasal dari spanyol tengah. Lampu ini sangat antik dan juga megah, dijual dengan harga 212500 poundsterling atau setara dengan 2,4 miliar rupiah.

Genoese Crystal Chandeliers

Sebuah lampu gantung antik dengan sentuhan glamour abad ke 18 ini terdiri dari batu Kristal dan emas.

Lampu ini sangat megah dan juga berkilau sehingga pada tahun 2010 lampu ini di lelang dan dibeli oleh seorang kolektor dengan harga 677.203 dollar atau setara dengan 9,65 miliar rupiah.

Classical French 48 Candle Chandelier

lampu gantung klasik mahal

Lampu ini terinspirasi dari lampu gantung pada jaman kerajaan Louis XV, lampu ini menggambarkan kemegahan pada era kerajaan tersebut oleh karena itu lampu ini memiliki berat lebih dari 275 kg dengan menggunakan kaca yang diukir secara rumit dan juga perunggu berlapis emas.

Harga lampu ini adalah 740.000 dollar atau setara dengan 10 miliar rupiah.

Chandelier Salviati

lampu gantung gothic Salviati

Lampu ini didesain oleh seorang designer Italia bernama Giulio Salviati pada abad ke-19. Lampu ini didesain dengan kesan yang elegan dan gothic.

Dengan design yang di buat begitu detail dan mewah seperti pada gambar, harga lampu ini adalah 1 juta dollar atau setara dengan 14,3 miliar rupiah.

Kuwaiti Mall Chandelier

lampu gantung di mall kuwait jatuh

Lampu ini merupakan lampu termahal di area middleeast dengan tragedi yang cukup mencengangkan juga.

Lampu gantung ini pernah dipakai sebagai penerangan di sebuah mall di Kuwait dengan segala kemegahan dan kemewahannya.

Namun sayang sekali lampu ini jatuh kelantai hanya karena seorang remaja yang melemparkan sepatu ke arah lampu tersebut.

Lampu ini dihargai 1,8 juta dollar atau setara dengan 25,6 milliar rupiah.

Collection by Baron de Rede

lampu gantung kuno

Lampu ini didesain dengan menggunakan bahan dari perunggu dan emas yang merupakan koleksi dari seseorang bernama Baron de Rede.

Lampu ini dijual pada saat pelelangan di Sotheby’s Paris pada tahun 2005 dengan nilai 1,7 juta dollar.

Namun lampu yang dibuat pada tahun 1745 ini sebenarnya diperkirakan bernilai antara 1,3 sampai 2,7 juta dollar atau setara dengan 38,5 milliar rupiah.

Lampu Gantung Termahal di Dunia : Givenchy Royal Hanover German

lampu gantung antik termahal di dunia

Lampu termahal yang pernah dijual dalam sebuah pelelangan dan juga yang diperkiraan lampu termahal yang ada di dunia ini.

Terbuat dari 8 emas perak Jerman Givenchy Royal Hanover, mahakarya seseorang bernama William Kent.

Harga pelelangan dijual dengan harga 9 juta dollar, namun diperkirakan lampu yang dibuat pada tahun 1736 ini bernilai sekitar 4 sampai 5,7 juta dollar atau setara dengan 81,2 miliar rupiah.

Demikian beberapa lampu gantung antik dan kuno dari zaman perabadan ke 18 yang memiliki nilai sangat berharga.

Lampu-lampu ini bisa dijadikan sebagai tanda jati diri seseorang karena kemegahan dan kemewahan yang ditawarkannya.

Nah, apakah kalian juga merupakan salah satu pecinta lampu gantung antik? Coba ceritakan pengalamanmu di kolom komentar ya.

Intip juga peluang bisnis menarik dengan potensi untung jutaan rupiah per bulannya dengan menjadi reseller S-gala.com. Hubungi CS kami segera ya!

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup