Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Cara Praktis dan Termudah Membuat Lampu Sorot Jarak Jauh

January 26, 2023
Membuat lampu sorot
Iklan Sponsor

Lampu Sorot LED

Lampu sorot atau lampu tembak merupakan lampu yang sudah umum digunakan dan dikenal masyarakat.

Kegunaan dari lampu sorot sendiri beragam, ada yang untuk keperluan panggung seperti pada konser musik, ada yang untuk keperluan keamanan seperti pada lampu sorot untuk pesawat terbang dan kapal laut, untuk keperluan memperindah ruangan seperti pada lampu sorot taman, dan sebagainya.

Produk lampu sorot yang ditawarkan juga beragam, mulai dari yang paling murah dan yang paling mahal, yang memiliki daya rendah sampai yang memiliki daya tinggi.

Kemampuan bertahannya pun bermacam-macam, tergantung pada lampu yang dipakainya.

Biasanya lampu yang memiliki daya tahan paling lama adalah lampu dengan jenis LED.

Gambar contoh lampu sorot LED
Gambar contoh lampu sorot LED

Lampu jenis Led ini memiliki banyak keunggulan antara lain :

  • Ramah lingkungan
  • Memiliki usia pemakaian yang panjang
  • Cahaya yang dihasilkan terang
  • Konsumsi daya yang rendah
  • Hemat energi listrik

Meskipun memiliki banyak keunggulan, namun lampu sorot LED juga memiliki kekurangan yaitu sulit untuk memfokuskan cahaya.

Namun dibandingkan kelemahannya, lampu LED ini memiliki lebih banyak keunggulan yang membuatnya banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.

Jenis lampu sorot juga beragam. Ada lampu sorot khusus indoor dan lampu sorot khusus outdoor.

Lampu sorot outdoor biasanya memiliki ketahanan IP65 dimana lampu tersebut tahan terhadap cuaca seperti percikan air hujan, panas, salju atau cuaca ekstrim lainnya.

Membuat Lampu Sorot Sendiri

Jika ingin memiliki lampu sorot dengan spesifikasi tertentu yang sulit ditemukan di pasaran, maka dapat kalian coba untuk buat lampu sorot jarak jauh  sendiri.

Dengan merakit lampu sorot sendiri, lampu dan bahan tentunya dapat kalian pilih dan atur sedemikian rupa sehingga dapat menghasilkan lampu yang sesuai dengan keinginan.

Caranya pun ternyata tidak sulit loh teman-teman!

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyediakan alat dan bahan yang dibutuhkan.

Jika tidak memilikinya, tenang saja. Alat dan bahan ini dijual di toko elektronik loh, atau dapat juga dibeli di toko online (market place).

Alat dan bahan untuk membuat lampu sorot

Bahan yang dibutuhkan

Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam membuat lampu tembak atau lampu sorot adalah :

Gambar bahan yang dibutuhkan untuk membuat lampu sorot
Gambar bahan yang dibutuhkan untuk merakit lampu sorot
  1. Lampu SMD LED 10 watt dengan tegangan 12 Volt. Disini yang dipakai adalah 2 lampu SMD LED.
  2. Alumunium pendingin atau yang biasa disebut dengan heatsink. Belilah yang bahannya lebih tebal karena semakin tebal alumunium pendingin maka semakin baik pula dalam menahan panas. Tujuannya adalah agar lampu sorot menjadi lebih awet dan usia pemakaiannya lebih panjang.
  3. 4 baut untuk mengencangkan lampu
  4. 2 buah resistor dengan ukuran 2,2 Ohm (2 watt). Ini merupakan ukuran minimal resistor yang dipakai, sebenarnya dapat memakai resistor yang lebih tinggi ukurannya (misal 3 ohm) hanya saja dikhawatirkan cahaya yang di hasilkan tidak begitu terang.
  5. Kabel tunggal kecil berukuran pendek.
  6. Adaptor untuk lampu

Alat yang dibutuhkan

Untuk alat yang dibutuhkan untuk membuat lampu tembak atau lampu sorot adalah:

  • Gunting
  • Obeng
  • Solder dan timah

Cara Membuat Lampu Tembak / lampu sorot

Setelah semua bahan dan alat sudah siap, saatnya kita merakit lampu sorot sendiri.

Pertama-tama, satukan kedua resistor dengan solder dan timah. Lilit sedikit salah satu kaki resistor dengan kaki resistor lainnya, lalu solder dengan timah.

Selanjutnya adalah memasang Led chip pada heat sink menggunakan obeng.

Posisikan lampu yang sebelah kiri minus dan sebelah kanan plus. Kedua lampu harus sesuai posisinya.

Gambar cara memasang lampu LED pada heatsink
Gambar cara memasang lampu LED pada heatsink
Gambar hasil pemasangan lampu LED pada heatsink
Gambar hasil pemasangan lampu LED pada heatsink

Setelah itu satukan kaki resistor dengan lampu Led dengan kutub min atau negatif (menyambungkan kedua Led dari kutub min atau negatif ke kutub negatif lampu led lainnya).

Dapat juga dipasang pada kutub positif ke kutub positif, jangan sampai terbalik (memasang kutub negative dan positif). Jika memasang terbalik lampu dapat putus atau rusak.

Gambar cara memasang resistor pada rakitan lampu sorot
Gambar cara memasang resistor pada rakitan lampu sorot

Jangan lupa saat memasangnya sekalian dirapihkan ya! Agar lampu terlihat lebih rapih.

Gunting kabel tunggal kecil seukuran heat sink. Sambungkan kabel pada kutub positif masing-masing lampu dengan timah dan solder.

Gambar hasil rakitan dengan kabel
Gambar hasil rakitan dengan kabel

Sambungkan adaptor pada rakitan lampu seperti pada gambar dibawah ini.

Gambar cara memasang adaptor pada hasil rakitan lampu sorot
Gambar cara memasang adaptor pada hasil rakitan lampu sorot

Jika adaptor sudah dialiri listrik maka lampu akan menyala.

Jika ingin cahaya dapat difokuskan, kalian dapat menambahkan lensa cembung dan menempatkan lampu pada lensa agar cahayanya terarah.

Sekian informasi mengenai cara membuat lampu sorot atau lampu tembak sendiri, semoga bermanfaat ya!

Jangan lupa untuk download aplikasi S-gala.com di playstore handphone kalian untuk mendapatkan promo dan peluang bisnis menarik dengan potensi untung jutaan rupiah per bulan!

Atau segera hubungi CS kami untuk penjelasan lebih rinci.

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup