Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

11 Rekomendasi Handuk Mandi Terbaik Terbaru 2023

May 25, 2023
Cover rekomendsi handuk mandi
Iklan Sponsor

Siapa sih yang nggak kenal dengan handuk?

Handuk adalah salah satu benda yang pastinya kamu butuhkan setiap harinya sehabis mandi.

Benda ini berfungsi untuk mengeringkan air yang tersisa di tubuh setelah kita mandi, atau cuci tangan.

Handuk sendiri sebenarnya ada beberapa macam yang dibedakan berdasarkan fungsinya, seperti :

  • Hand towel, biasa dipakai untuk mengelap tangan
  • Wash towel, biasa dipakai untuk mengelap wajah setelah cuci muka
  • Bath towel, biasa dipakai untuk mengeringkan rambut dan badan sehabis mandi
  • Bath mat, biasa digunakan untuk mengeringkan kaki (seperti keset)

Kali ini S-gala.com akan membahas dan merekomendasikan berbagai handuk mandi atau bath towel.

==AS1==

Jenis Bahan Handuk Mandi (Bath Towel)

1. Katun

Katun terkenal dapat menyerap air dengan baik. Tidak heran, katun menjadi salah satu bahan handuk yang paling banyak digunakan. Katun sendiri berasal dari serat kapas yang kemudian diolah menjadi benang.

Tidak hanya unggul dalam menyerap air, bahan katun juga terasa lembut di kulit sehingga handuk katun banyak dijadikan pilihan.

Bahan katun dibagi lagi menjadi dua jenis, yaitu combed cotton dan carded cotton.

Combed cotton

Handuk cotton combed

Combed cotton punya serat benang yang lebih pendek, sehingga handuk terasa lebih halus serta ikatannya juga lebih kuat.

Handuk bahan katun combed punya tingkat keawetan yang tinggi meski sudah digunakan untuk menyeka air berulang kali. Harga combed cotton relatif lebih mahal dibandingkan carded cotton.

Carded cotton

Berbeda dengan combed cotton, carded cotton ditenun dengan mesin sehingga semua benangnya menghadap ke arah yang sama.

Bahan ini juga masih memilih sisa-sisa serat halus, sehingga masih ada kemungkinan serat benang terlepas saat digunakan untuk menyeka air.

2. Nilon

Handuk yang terbuat dari bahan nilon biasanya bukan handuk untuk dipakai untuk mandi atau keramas. Ini karena permukaan handuk nilon yang seratnya sedikit kasar.

Meskipun demikian, handuk jenis ini bisa mengangkat sel kulit mati dengan sangat baik dan membersihkan kulit secara lebih menyeluruh.

Handuk nilon mudah ditemukan di negara-negara Asia yang dikenal memiliki tradisi untuk menggosok kulit mereka dengan waslap. Ternyata ada manfaat kesehatan juga yang bisa didapatkan, yaitu melancarkan peredaran darah dan mendorong produksi kolagen.

==AS2==

3. Wol

Bahan handuk bagus dan berkualitas selanjutnya adalah bahan wol. Ciri khas dari bahan wol adalah teksturnya yang lembut dan tebal, namun terasa ringan.

Selain itu, bahan ini sangat cocok dijadikan handuk karena memiliki daya serap air yang sangat tinggi.

Hanya saja, harga handuk wol tergolong mahal, apalagi jika wol yang digunakan diperoleh dari binatang hidup.

4. Microfiber

Handuk microfiber

Microfiber adalah serat sintetis yang diameternya lebih kecil dari helaian rambut manusia. Karena itulah microfiber punya kemampuan menyerap air yang sangat baik.

Bahan ini dapat menyerap air tujuh kali lebih banyak dari bobotnya sendiri. Meski demikian, handuk berbahan microfiber lebih cepat kering saat dijemur.

Selain untuk handuk, microfiber juga dapat menangkap debu dan bakteri. Oleh karena itu, bahan microfiber juga banyak digunakan untuk lap.

5. Sutra

Bahan terakhir yang bagus dan berkualitas adalah sutra. Sutra dihasilkan dari hewan, karena benang sutra dibuat dari air liur ulat sutra.

Air liur ini kemudian dijadikan benang, menghasilkan kain yang sangat lembut dan bernilai tinggi. Harga handuk sutra juga lebih mahal dibandingkan handuk bahan lainnya.

11 Rekomendasi Handuk Mandi Terbaik 2023

Berikut ini adalah 11 rekomendasi handuk mandi dengan kualitas terbaik yang bisa jadi pilihan Anda dan keluarga.

Jangan lupa untuk langsung beli produknya di setiap tautan yang tersedia, karena penjualnya sudah tim S-gala.com pilihkan khusus untuk Anda!

Penjual terpercaya, kredibel, pelayanan terbaik, barang kualitas terbaik dijamin puas!

1. Terry Palmer Morning Whistle Bamboo Towel Sunny

Terry palmer morning whistle bamboo

Serat bambu dengan daya serap empat kali lebih besar! Bahannya diklaim cepat kering dan super lembut.

Bersifat hypoallergenic, lebih aman untuk kulit sensitive dan juga mengandung anti bakteri alami, tidak mudah berbau apak.

Namun memang ukurannya cukup besar dan bobotnya relatif berat, sehingga kurang cocok dibawa bepergian. Tapi tentunya sempurna untuk penggunaan di rumah.

Serat bambu sudah lama digunakan dalam industri tekstil, tak terkecuali handuk. Terry Palmer termasuk salah satu merek handuk yang bagus dan turut memanfaatkan serat bambu sebagai bahan dasar produknya.

Daya serap handuk merek ini dikenal tinggi, bahkan empat kali lebih besar dibandingkan handuk dari bahan lainnya.

Desain bunga mataharinya terlihat cantik dan menambah kesan elegan pada handuk ini. Jika Anda menyukai handuk dengan sedikit sentuhan motif bunga, Anda bisa mempertimbangkan handuk ini untuk dimiliki.

Handuk ini tersedia dalam ukuran 70 cm x 135 cm.

==KW=Terry Palmer Morning Whistle Bamboo Towel Sunny

2. Howel and Co Gift Set

Howel and Co gift set

Buat kamu yang ingin mencari souvenir unik, handuk set dari Howel and Co bisa jadi pilihan yang tepat. Howl and Co Gift Set ini biasanya terdiri dari tiga jenis handuk, yakni handuk mandi ukuran 70x140 cm, handuk olahraga ukuran 35x80 cm, dan handuk tangan ukuran 35x35 cm.

Handuk dari Howel and Co ini dibuat dari bahan carded cotton, yakni bahan katun yang memiliki ciri khas berbulu dan memiliki daya serap yang sangat tinggi.

Dengan desain mewah bermotif klasik, handuk Howel and Co ini cocok dijadikan sebagai hadiah atau souvenir di acara penting seperti pernikahan atau hampers hari raya.

Dilengkapi juga dengan dus eksklusif sebagai kemasannya. Menariknya lagi, Howel and Co menyediakan pilihan bordir nama sesuai dengan kebutuhan acara, lho.

==KW=Howel and Co Gift Set

3. Little Palmerhaus - Bamboo Towel

Little palmerhouse bamboo towel

Bamboo Towel dari Little Palmerhaus adalah handuk yang dibuat dari bahan katun bambu. Bahan ini terbuat dari campuran serat katun dan serat bambu yang lembut dan nyaman.

Saking lembutnya, handuk ini juga cocok digunakan untuk anak-anak dan bayi yang memiliki kulit lebih tipis dan sensitif. Tekstur kainnya sangat ringan, lentur, dan sangat efektif untuk menyerap air, jadi sangat cocok digunakan sebagai handuk mandi.

Kelebihan lain dari handuk ini adalah serat bambunya memiliki efektivitas kapilaritas yang cukup tinggi. Sehingga, mampu mencegah kelembapan atau bau tak sedap setelah mengeringkan badan yang basah.

Handuk Little Palmerhaus ini juga dibuat secara alami, hypoallergenic, bebas pewarna buatan dan bebas formaldehyde. Dilengkapi juga dengan anti bakteri dan tahan terhadap jamur. Ukurannya pun pas untuk badan anak kecil, yaitu berukuran 60x120 cm.

Tersedia dalam 6 varian warna polos yang cantik, yakni mocha, soft mint, lilac, dawn rose, polar bear, dan apricot.

==KW=Little Palmerhaus - Bamboo Towel

4. Cotton Tree Towel

Cotton tree towel

Bayi memiliki kulit yang sangat sensitif sehingga Anda perlu lebih teliti untuk memilih barang yang digunakan termaksud handuk.

Merk handuk terbaik dari Cotton Tree merupakan salah satu handuk yang bagus dan dapat memenuhi kebutuhan bayi Anda.

Bahannya terbuat dari katun Jepang yang halus dan lembut. Tidak mengandung zat fluorescent yang sangat aman digunakan untuk kulit sensitif.

Handuk bayi ini pun sangat tipis, sehingga membuatnya mudah kering, namun tetap kuat dan tahan lama.

Ukuran dan motifnya pun menyesuaikan dengan kebutuhan sang bayi, dengan ukuran hanya 60 x 120 cm, dengan motif handuk gambar-gambar kartun binatang yang akan menyita perhatian si kecil.

Desain handuk ini pun unik, dirancang dengan memiliki 2 fungsi lapisan yang berbeda. Lapisan atas handuk ini memiliki tekstur halus dan lembut, ditujukan khusus untuk menyeka kulit bayi, dan lapisan bawahnya memiliki tekstur seperti kassa, untuk menyerap air dengan baik.

Merk handuk terbaik Cotton Tree Towel ini merupakan produk yang memang ditujukan untuk bayi, terutama bayi dengan kulit sensitif.

Tapi tidak menutup kemungkinan untuk digunakan juga untuk Anda yang memiliki kulit sensitif ya!

==KW=Cotton Tree Towel

5. Handuk Mandi Pierre Cardin

Pierre Cardin Bath Towel

Selain mengeluarkan produk dalaman dengan kualitas yang baik, merk Pierre Cardin ini juga mengeluarkan produk handuk yang dapat Anda gunakan sebahai referensi.

Tersedia dalam berbagai tekstur mulai dari tipis sampai dengan yang tebal. Sehingga jika Anda yang tidak suka handuk terlalu tebal bisa membeli Handuk Pierre Cardin yang tipis saja. Kain handuk tidak cepat rontok dan berjamur.

Desain handuk Pierre Cardin ini simple tapi tetap terlihat mewah. Seluruh produk handuk yang diproduksi bersifat anti bakteri sehingga tidak cepat bau dan dirancang agar dapat menyerap air dengan sangat cepat.

Rekomendasi handuk mandi terbaik Pierre Cardin ini menyediakan berbagai ukuran mulai dari kecil hingga besar yang dapat Anda sesuaikan degan kebutuhan. Handuk ini terbuat dari 100 % bahan karun yang sangat lembut dan mempunyai kualiras daya serap yang tinggi.

==KW=Handuk Mandi Pierre Cardin

==AS3==

6. Dunlopillo Microfibre Towel

Dunlopillo Microfiber Towel

Berdaya serap tinggi dan ringan untuk dibawa di dalam tas olahraga. Dengan bahan 100% microfiber berkualitas, Dunlopillo Microfibre Towel mempunyai daya serap tinggi dan lebih cepat kering. Selain bisa digunakan di rumah atau gym, handuk terbaik ini juga ideal untuk Anda yang sering bepergian.

Handuk mandi ini terbuat dari serat microfiber yang memiliki daya serap air hingga tujuh kali lipat bobotnya.

Bersifat hypoallergenic sehingga aman bagi penderita asma maupun pemilik kulit sensitive dan diklaim dapat lebih cepat kering dari jenis kain handuk biasa.

Seratnya awet, dapat digunakan hingga ratusan kali; bahan kain ringan dan lembut, tidak abrasif untuk kulit.

Selain itu pilihan warnanya beragam, mulai dari  denim blue, sage green, golden brown, coral, dan baby blue.

Handuk Dunlopillo ini tersedia dalam ukuran 70 x 140cm.

==KW=Dunlopillo Microfibre Towel

7. Handuk Mandi Chalmer

Handuk Chalmer

Elegan serta berdaya serap maksimal, handuk mandi Chalmer tersedia dalam berbagai warna menarik dengan kualitas medium.

Handuk terbaik ini terbuat dari bahan kain terry yang berdaya serap maksimal. Memiliki bobot yang relatif ringan, handuk ini juga bisa dibawa saat Anda melakukan perjalanan.

Kain cukup halus dengan daya serap yang baik dan harganya terjangkau, itulah yang menjadikan merk Chalmer ini jadi favorit banyak orang.

Motif daunnya cantik dan elegan, tidak terlihat seperti handuk murah.

Ketebalan handuk standar sehingga bobotnya relatif ringan.

Hindari penggunaan pelembut pakaian (softener) dapat mengurangi daya serapnya.

Handuk Chalmer ini tersedia dalam ukuran 70 x 135 cm.

==KW=Handuk Mandi Chalmer

8. Kintakun Beglance Bath Towel

Kintakun Beglance Bath Towel

Dikenal dengan seprai dan bedcover, Kintakun juga punya handuk yang berkualitas. Handuk Kintakun seri Beglance dibuat dari 100% bahan katun.

Handuk Kintakun Beglance ini dirancang untuk anak-anak dengan ukuran 60 x 120 cm, pas dengan badan si kecil.

Bahan katunnya diproduksi dengan teknologi pile towel yang menghasilkan tekstur halus dan lembut seperti bulu.

Handuk ini juga didesain ramah anak dengan dua permukaan yang berbeda, yakni sisi shearing yang lembut dan aman untuk kulit anak yang sensitif dn satu sisi fluffy dengan daya serap yang lebih baik untuk mengeringkan badan lebih cepat.

Handuk Kintakun Beglance ini memiliki desain embroidery gambar koala, yang tentunya akan menarik perhatian si kecil.

==KW=Kintakun Beglance Bath Towel

9. IndoLinen Bath Towel

Indolinen Bath Towel

Nyaman dan berkualitas seperti handuk di hotel berbintang. Jatuhkan pilihan Anda pada IndoLinen Bath Towel, yang terbuat dari 100% katun yang tebal.

Tanpa ada kandungan polyester, handuk terbaik ini memiliki daya serap tinggi dan terasa lembut di kulit, serta memiliki daya tahan yang kuat.

Rasakan seperti mandi di hotel berbintang saat Anda menggunakannya.

Handuk ini terbuat dari 100% kain katun murni (tanpa campuran poliester) sehingga daya serapnya sangat tinggi.

Kualitasnya setara dengan handuk yang digunakan di hotel berbintang.

Bahannya tebal, kuat, dan lembut dan pilihan warnanya beragam.

Tapi perlu diingat bahwa bahan handuk tebal membuat bobotnya juga lebih berat, cukup merepotkan jika ingin dicuci dan dibawa-bawa.

Handuk IndoLinen ini tersedia dalam ukuran 70 x 140cm.

==KW=IndoLinen Bath Towel

10. Ikea Vågsjön

Handuk IKEA Vagsjon

Selain terkenal akan furniturnya, Ikea juga menyediakan berbagai perlengkapan rumah, termasuk handuk mandi yang berkualitas, Ikea Vågsjön.

Handuk dari IKEA ini memiliki ukuran yang cukup besar yakni 70x140 cm dengan berat 400 GSM, cocok digunakan orang dewasa untuk mengeringkan badan sehari-hari.

Terbuat dari 100% katun dengan daya serap yang tinggi, handuk Ikea ini bisa mengeringkan badan yang basah dalam waktu yang cukup singkat. Handuk ini memiliki warna polos desain bergaris-garis, sehingga terlihat simpel dan modern.

Perawatan handuk mandi dewasa Ikea ini juga cukup mudah, kamu bisa mencucinya seperti biasa dengan tangan ataupun di mesin cuci. Namun, hindari mencuci handuk Ikea ini dengan air yang panas dan jangan gunakan pemutih untuk menghindari kerusakan pada handuk.

Tersedia dalam tiga warna menarik, yakni biru tua, putih, dan abu-abu tua.

==KW=Ikea Vågsjön

11. Naturehike Bath Towel

Naturehike Bath Towel

Dewasa ini, konsumen tidak hanya mencari handuk dengan tekstur yang lembut saja, tetapi juga mengutamakan yang memiliki daya serap tinggi sehingga dapat mengeringkan air dengan cepat.

Naturehike adalah merk handuk yang menawarkan daya serap super baik. Jadi, Anda bisa mengeringkan tubuh dengan cepat memakai handuk ini.

Material Handuk Naturehike adalah microfiber sehingga tak hanya mampu menyerap air dengan cepat tetapi juga kering lebih cepat ketika dijemur. Ada beragam ukuran dan warna yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan Anda.

Nah, merk-merk handuk mandi yang bagus ini bisa menjadi referensi bagi Anda yang membutuhkan handuk mandi baru dengan kualitas yang bagus.

==KW=Naturehike Bath Towel

==AS4==

Tips Cara Memilih & Merawat Handuk yang Baik

Handuk terbaik pun cenderung menumpuk residu sabun seiring waktu. Ini dapat menyebabkannya menjadi kaku.

Jika itu terjadi, cukup rendam dalam air hangat dengan sedikit cuka putih untuk melembutkan handuk.

Hindari pelembut pakaian dan ingatlah bahwa mengeringkannya dengan mesin pengering akan membuatnya lebih lembut. Selain tip tersebut, berikut lima tips memilih handuk yang tepat lainnya.

1. Bahan katun yang terbaik

Secara umum, katun adalah standar terbaik untuk handuk karena awet, lembut, dan daya serapnya yang baik.

Cari handuk yang 100 persen katun, karena merekalah yang lulus uji kelembutan, daya serap, dan daya tahan. Bahannya bernapas dan nyaman sehingga tidak mengiritasi kulit dan ramah untuk kulit sensitif.

2. Sesuaikan ukuran

Handuk katun khas, termasuk yang ada di hotel, biasanya memiliki berat antara 300-600 GSM atau gram per meter persegi.

3. Pilih yang organik

Pabrik handuk bisa penuh dengan bahan kimia berbahaya karena digunakan dalam proses pewarnaan, perawatan dan pencucian.

Cari handuk bersertifikat organik yang tidak terlalu keras untuk kulit Anda. Handuk bersertifikat GOTS (Standar Tekstil Organik Global) berarti tidak ada bahan kimia beracun yang digunakan selama proses produksi.

==AS5==

4. Hindari hiasan dekoratif

Memiliki handuk dengan desain tertentu memang terkadang menggemaskan atau menambah keindahan. Namun, itu ternyata bisa membuat handuk lebih cepat rusak.

Meskipun handuk dengan hiasan dekoratif dapat menambahkan elemen desain ke kamar mandi Anda, tapi hiasan atau sulaman yang halus lebih mudah rusak seiring waktu.

5. Handuk akan terasa berbeda setelah pencucian pertama

Setelah pencucian pertama, handuk akan terasa berbeda. Tapi jangan kuatir, karena serat kapas biasanya 'terbuka' setelah pencucian pertama dan setelah proses pengeringan.

Ini memaksimalkan daya serap handuk sehingga serat kapas siap menyerap semua air dari mandi berikutnya. Handuk berkualitas baik akan tetap terasa lembut dan menyerap setelah penggunaan pertama.

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup