Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Informasi Lengkap Seputar Jenis-jenis Kabel Listrik

February 25, 2023
Jenis Kabel Listrik di Indonesia
Iklan Sponsor

Jika kalian akan membeli kabel listrik, kalian akan menemukan banyak sekali jenis-jenis kabel listrik di pasaran. Tentunya jenis-jenis kabel listrik bukan tidak sengaja dibuat tetapi tiap jenisnya memiliki perbedaan dan tentunya harus disesuaikan juga dengan penggunaannya.

Penggunaan jenis kabel listrik yang tidak sesuai dengan penggunaannya tentunya dapat berbahaya karena dapat menyebabkan arus pendek yang dapat berakibat rusaknya perangkat bahkan sampai kebakaran.

Berikut ini adalah beberapa jenis kabel listrik yang terdapat di pasaran. Kami akan menjelaskan perbedaan dan penggunaannya sehingga kalian tidak salah dalam menggunakan kabel lisrik ini.

==AS1==

Jenis Kabel Listrik NYA

Jenis Kabel NYA
Jenis Kabel Listrik NYA

Konduktor : Satu inti tembaga tunggal

Insulasi atau isolator : PVC satu lapis

Penggunaan:

  • Instalasi rumah tinggal
  • Jaringan listrik pada ruangan yang kering
  • Digunakan untuk instalasi jaringan listrik untuk panel listrik distribusi
  • Sebagai kabel fleksible voltase rendah

Ukuran diameter untuk kabel NYA ini rata-rata sekitar 1,5 – 2,5 mm.

Warna bahan insulasinya biasanya berwarna merah, kuning, biru dan hitam sehingga memudahkan pemasangan jaringan listrik.

Kelebihan Kabel NYA

Karena jenis kabel NYA ini memiliki struktur tembaga tunggal yang sederhana, hal ini menjadikannya sangat mudah untuk diinstalasi. Selain itu, harga kabel NYA ini sangat terjangkau.

Kekurangan Kabel NYA

Memiliki lapisan insulasi satu lapis sehingga rentan terhadap gigitan tikus dan hewan lainnya, serta agak mudah cacat karena cuaca. Sehingga untuk menghindari kerusakan, direkomendasikan untuk menggunakan pipa PVC untuk melindungi kabel ini.

Kabel NYAF

Jenis Kabel NYAF
Jenis Kabel Listrik NYAF

Konduktor : Satu inti tembaga berserabut (lebih fleksibel daripada tembaga tunggal)

Insulasi /isolator : PVC satu lapis

Penggunaan:

  • Instalasi rumah tinggal
  • Jaringan listrik pada ruangan yang kering
  • Digunakan untuk instalasi jaringan listrik untuk panel listrik distribusi
  • Sebagai kabel fleksible voltase rendah
  • Cocok untuk penggunaan instalasi jaringan listrik yang memiliki banyak lekukan.

Ukuran diameter kabel ini rata-rata sekitar 1,5 – 2,5 mm.

Warna bahan insulasinya biasanya berwarna hijau, merah, kuning, biru dan hitam sehingga memudahkan pemasangan jaringan listrik.

==AS2==

Kelebihan Jenis Kabel Listrik NYAF

Sangat mudah untuk diinstalasi karena struktur kabelnya sederhana. Selain itu, jenis kabel NYAF memiliki fleksibilitas lebih karena lebih mudah ditekuk.

Kekurangan Jenis Kabel Listrik NYAF

Lapisan isolasinya hanya satu lapis sehingga rentan terhadap gigitan hewan dan cacat karena cuaca. Sehingga untuk menghindari kerusakan, direkomendasikan untuk menggunakan pipa PVC untuk melindungi kabel ini.

Kabel NYM 

Jenis kabel listrik NYM
Kabel jenis NYM

Konduktor : terdiri dari lebih dari satu inti tembaga tunggal yang dilapis PVC

Insulasi/isolator : PVC dua lapis / lebih bergantung jumlah inti

Penggunaan:

  • Instalasi tetap jaringan listrik pada bangunan yang penempatannya bisa di dalam atau diluar tembok tapi tidak untuk digunakan di bawah tanah
  • Digunakan untuk instalasi jaringan listrik tegangan rendah
  • Dapat digunakan untuk daerah kering maupun basah

Warna insulator luar biasanya berwarna putih atau abu-abu sedangkan untuk insulator dalam berwarna-warni bergantung jumlah intinya yang biasanya berwarna biru, hitam, kuning, coklat.

Kelebihan Jenis Kabel Listrik NYM

Dibandingkan dengan kabel jenis NYA & NYAF, kabel jenis NYM memiliki insulator yanglebih baik.

Kekurangan Jenis Kabel Listrik NYM

Harganya cukup mahal karena memiliki lebih dari satu inti.

Kabel NYMHY

Jenis Kabel NYMHY
Kabel NYMHY

Konduktor : Terdiri dari lebih dari satu inti tembaga berserabut yang dilindungi lapisan isolasi PVC

Insulasi/isolator : PVC berlapis bergantung jumlah inti

Penggunaan:

  • Instalasi tetap jaringan listrik pada bangunan yang penempatannya bisa di dalam atau di luar tembok tapi tidak untuk digunakan di bawah tanah
  • Digunakan untuk instalasi listrik tegangan rendah
  • Dapat digunakan untuk daerah kering maupun basah

Warna insulator luar biasanya berwarna putih atau abu-abu sedangkan untuk insulator dalam berwarna-warni bergantung jumlah intinya yang biasanya berwarna biru, hitam, kuning, coklat.

==AS3==

Kelebihan Jenis Kabel Listrik NYMHY

Sama seperti kabel NYM, jenis kabel NYMHY memiliki insulator yang lebih baik dibandingkan jenis kabel NYA & NYAF. Selain itu, kabel NYMHY ini jauh lebih fleksibel dibandingkan kabel yang telah dibahas sebelumnya.

Kekurangan Jenis Kabel Listrik NYMHY

Harga yang cukup mahal karena memiliki banyak inti.

Kabel NYY

Jenis Kabel NYY
Kabel NYY

Konduktor :Terdiri dari lebih dari satu inti tembaga tunggal yang dilapis PVC

Insulasi/isolator : PVC berlapis bergantung jumlah inti namun jika dibandingkan dengan kabel jenis NYM, kabel jenis NYY memiliki bahan insulator yang lebih tebal dan kuat.

Penggunaan: Sama seperti kabel jenis NYM dapat digunakan untuk instalasi jaringan listrik tegangan rendah dalam maupun luar ruangan, namun kabel jenis NYY dapat ditempatkan di bawah tanah.

Kelebihan Jenis Kabel Listrik NYY

Memiliki konstruksi bahan insulator yang lebih tebal dan kuat sehingga tahan terhadap cuaca dan lingkungan bahkan tahan terhadap gigitan hewan seperti tikus.

Kekurangan Jenis Kabel Listrik NYY

Jika dibandingkan kabel jenis NYM, harga kabel jenis NYY ini lebih mahal.

Kabel NYYHY

Kabel Jenis NYYHY
Kabel NYYHY

Konduktor : Terdiri dari lebih dari satu inti tembaga berserabut yang dilapis PVC

Insulasi /isolator : PVC berlapis bergantung jumlah inti namun jika dibandingkan dengan kabel jenis NYMHY, kabel jenis NYYHY memiliki bahan insulator yang lebih tebal dan kuat

Penggunaan: Sama seperti kabel jenis NYMHY dapat digunakan untuk instalasi jaringan listrik tegangan rendah dalam maupun luar ruangan, namun kabel jenis NYYHY dapat ditempatkan di bawah tanah.

Kelebihan Kabel NYYHY

Memiliki konstruksi bahan insulator yang lebih tebal dan kuat sehingga tahan terhadap cuaca dan lingkungan bahkan tahan terhadap gigitan hewan seperti tikus.

Kekurangan Kabel NYYHY

Jika dibandingkan kabel jenis NYMHY, harga kabel jenis NYYHY ini lebih mahal.

Kabel NYRGBY & NYFGBY

Kabel Jenis NYRGBY dan NYFGBY
Kabel NYRGBY & NYFGBY

Konduktor :Terdiri dari lebih dari satu inti tembaga tunggal atau berserabut

Insulasi /isolator : Insulator berupa PVC yang berlapis dan memiliki outersheath (insulator yang berada di layer bagian paling luar sebagai pelindung mekanis dan pengikat kabel) serta memiliki armor (penyekat atau pelindung bagian konduktor dari lingkungan luar untuk mencegah konsleting) pembungkus tambahan yang berupa lembaran baja galvanis (NYFGBY) dan kabel baja yang dililit (NYRGBY).

Penggunaan: Sering diaplikasikan untuk jaringan listrik tegangan menengah seperti penerangan lampu jalan, supply lampu lalu lintas, dan penghubung antar panel listrik.

Warna insulator terluar biasanya berwarna hitam sedangkan untuk insulator inti bagian dalam berwarna-warni bergantung jumlah intinya.

Kelebihan Kabel NYRGBY & NYFGBY

Sangat kuat dan tahan untuk ditanam di dalam tanah.

Kekurangan Kabel NYRGBY & NYFGBY

Tentu dari segi harga, kabel jenis ini cukup mahal.

Walaupun didesain untuk kuat jika ditanam di dalam tanah, tetap akan lebih baik jika menggunakan pipa PVC atau besi, selain membuat kabel lebih tahan lama juga membuat instalasi atau perawatan lebih mudah.

Kabel NAYFGBY & NAYRGBY

Kabel Jenis NAYFGBY & NAYRGBY
Kabel NAYFGBY & NAYRGBY

Konduktor :Terdiri dari lebih dari satu inti alumunium tunggal atau berserabut

Insulasi/isolator : Insulator berupa PVC yang berlapis dan memiliki outersheath (insulator yang berada di layer bagian paling luar sebagai pelindung mekanis dan pengikat kabel) serta memiliki armor (penyekat atau pelindung bagiankonduktor dari lingkungan luar untuk mencegah konsleting) pembungkus tambahan yang berupa lembaran baja galvanis (NAYFGBY) dan kabel baja yang dililit (NAYRGBY).

Penggunaan: Sering diaplikasikan untuk jaringan listrik tegangan menengah seperti kabel udara untuk penerangan lampu jalan, suplai lampu lalu lintas, dan penghubung antar panel listrik.

Warna insulator terluar biasanya berwarna hitam sedangkan untuk insulator inti bagian dalam berwarna-warni bergantung jumlah intinya.

==AS4==

Kelebihan Kabel NAYFGBY & NAYRGBY

Perbedaan utama dari kabel jenis ini dengan NYFGBY/NYRGBY adalah bahan intinya yang terbuat dari alumunium. Alumunium sendiri memiliki keunggulan tidak mudah teroksidasi seperti tembaga atau bisa dikatakan lebih tahan karat.

Selain itu, kabel jenis ini sangat kuat dan tahan untuk ditanam di dalam tanah.

Kekurangan Kabel NAYFGBY & NAYRGBY

Tentu dari segi harga, kabel jenis ini cukup mahal.

Walaupun didesain untuk kuat jika ditanam di dalam tanah, tetap akan lebih baik jika menggunakan pipa PVC atau besi, selain membuat kabel lebih tahan lama juga membuat instalasi atau perawatan lebih mudah.

Kabel BC (Bare Core)

Jenis Kabel BC
Kabel BC

Konduktor : Terdiri dari satu inti tembaga berserabut

Insulasi /isolator : Tidak menggunakan bahan insulator

Penggunaan : Biasanya digunakan untuk instalasi penangkal petir dan grounding.

Kelebihan Kabel BC

Sesuai dengan namanya, kabel ini tidak memiliki bahan insulator luar sehingga sangat cocok digunakan untuk grounding jaringan listrik (ditanam ke tanah) atau penangkal petir.

Kekurangan Kabel BC

Untuk instalasinya sendiri, untuk mencegah terjadinya seesorang tersetrum, maka direkomendasikan memerlukan perlindungan tambahan seperti pipa PVC untuk menutupi kabel yang terekspos.

Kabel ACSR

Kabel Jenis ACSR
Kabel ACSR

Konduktor : Terbuat dari bahan Alumunium berinti kawat baja

Insulasi /isolator : Tidak menggunakan bahan insulator

Penggunaan : Digunakan untuk transmisi tegangan tinggi skala besar seperti pada perusahaan listrik.

Kabel ini sering kalian lihat pada Menara SUTET yang digunakan untuk mendistribusikan listrik dari pembangkit listrik.

Kabel ini tidak memiliki bahan insulator dengan tujuan pendinginan kabel terjadi secara lebih efektif pada saat dialiri aliran listrik yang besar.

==AS5==

Kelebihan Kabel ACSR

Memiliki daya hantar yang baik terutama untuk tegangan yang besar.

Kekurangan Kabel ACSR

Berat, harganya mahal, dan hanya dapat digunakan untuk aplikasi atau kebutuhan tertentu saja. Selain itu risiko tersetrum dan efeknya juga sangat berbahaya bila tidak hati-hati.

Semoga artikel mengenai jenis-jenis kabel kali ini bermanfaat bagi kalian, ya! Jangan lupa intip peluang usaha menarik berpotensi untung jutaan rupiah per bulan dengan modal kecil melalui CS s-gala.com.

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup