El Wire Inverter - Sahabat Setia El Wire
Harga lampu ekonomis
5w Rp 2.900
10w Rp 3.800
Lampu Kuning Rp 15.000 aja
Gabung jadi Agen kami sekarang
Electroluminescent wire atau biasa disingkat dengan EL wire adalah sebuah kabel tembaga tipis yang dilapis dengan fosfor yang dapat menghasilkan cahaya ketika arus bolak-balik (Alternating Current – AC) dialirkan melalui kabel tersebut.
==AS1==
Keunggulan EL wire ini diantaranya:
- Menghasilkan cahaya yang rata (360 derajat)
- Warnanya bermacam-macam
- Dimensinya kecil
- Fleksibel sehingga mudah dibentuk
Karena itulah EL wire ini sangat cocok digunakan untuk dekorasi benda-benda di dalam ruangan.
Namun di balik keunggulannya tadi, untuk menyalakan EL wire tidak semudah menyalakan lampu LED yang hanya dapat dinyalakan dengan menyambungkan satu daya arus searah (power supply DC).
EL wire memerlukan alat atau power supply khusus yang dapat menghasilkan arus bolak-balik dengan tegangan dan frekuensi tinggi.
Voltase yang dibutuhkan biasanya berkisar antara 90-120 VAC dengan frekuensi minimal 1kHz (1000 Hz). Hal ini diperlukan untuk membuat lapisan fosfor pada EL wire berpendar.
==AS2==
Nah, mengapa tidak langsung saja dicolokkan ke listrik PLN?
Listrik PLN memiliki voltase 220 VAC yang mungkin untuk beberapa EL wire dapat bekerja pada rentang voltase ini, namun normalnya listrik PLN hanya memiliki frekuensi 50Hz saja tentunya spesifikasi tersebut sangat kurang untuk menyalakan EL wire yang bekerja di atas 1kHz.
Harga Inverter El Wire
Salah satu pelengkap LED Neon Flex atau el wire adalah satu alat atau power supply yang biasa disebut dengan EL wire driver atau inverter. Jika kalian mencari di online market place, kalian dapat menemukan mulai dari harga 10 ribu sampai ratusan ribu tergantung pada kualitas dan spesifikasi EL wire yang akan digunakan.
Rangkaian El Wire Inverter
Jika kalian membongkar atau menganalisis rangkaian pada EL wire driver/inverter ini, terdapat dua bagian yang pasti ada di setiap EL wire driver/inverter, yaitu bagian generator osilasi (osilator) dan trafo.
Osilator berguna untuk merubah tegangan DC menjadi tegangan AC dengan frekuensi tertentudan trafo mengubah tegangan rendah menjadi tegangan tinggi yang diperlukan oleh El wire.
Sebuah ELwire driver/inverter sederhana dapat menyalakan El wire dengan panjang 1-3 meter.
Semakin tinggi voltase dan frekuensinya maka akan semakin terang cahaya yang dihasilkan oleh EL wire, tetapi hal ini membuat semakin pendek juga umur El wire.
Sehingga voltase dan frekuensi yang tepat akan sangat berpengaruh terhadap tingkat cahaya yang dihasilkan dan umur pakai El wire.
Gambar di atas adalah salah satu contoh rangkaian EL wire driver/inverter sederhana yang dapat menyalakan 1-3 meter EL wire dan hanya memerlukan supply baterai atau charger handphone. Jika kita amati rangkaian di atas, yang berperan sebagai osilator adalah IC1 (NE555P).
IC ini dikonfigurasi menjadi astable multivibrator (AMV) untuk menghasilkan output sampai mendekati 2kHz. Output dari IC ini digunakan untuk mengaktifkan transistor T1 (S8050) yang disambungkan ke input trafo (TFR1) dengan ratio kumparan primer dan sekunder 8:1300 sehingga dapat menghasilkan output tegangan dan frekuensi yang tinggi untuk menyalakan EL wire.
Input yang dibutuhkan oleh rangkaian ini adalah arus searah (DC) dengan voltase 5-12 V (kalian dapat menggunakan baterai 9V atau charger HP) sedangkan output yang dihasilkan adalah arus AC dengan voltase tinggi yang disambungkan ke dua terminal El wire.
Sehingga jika kalian mencoba untuk membuat rangkaian ini, hati-hati dalam mengoperasikannnya karena output yang dihasilkan oleh rangkaian ini dapat membuat kalian tersetrum dan pastikan juga output dari trafo tidak terjadi short karena dapat membuat trafo rusak atau terbakar.
==AS3==
Nah, jika kalian merasa artikel ini bermanfaat jangan lupa untuk share dan beri rating ya!
Mampir juga ke artikel lain di s-gala.com untuk mendapatkan informasi bermanfaat lainnya. Kalian juga bisa mendapatkan informasi peluang bisnis modal kecil berpotensi untung jutaan rupiah per bulan melalui kontak CS kami!